Kali ini saya akan membahas tentang game Torchlight 2. Game ini dirilis 21 September 2012. Game ini adalah lanjutan dari Torchlight yang dirilis beberapa tahun lalu. Review tentang Torchlight 2 telah banyak diulas di situs situs game internasional terkemuka maka saya tidak akan mereview game ini, hanya memberikan beberapa tip dan trik untuk memainkan game ini. Jika pembaca suka game jenis hack and slash ala Diablo, maka game ini wajib dimainkan.
Mari mulai. Penulis memulai game ini langsung ke level Elite, tingkat kesulitan game ke 4 atau yang paling tinggi dalam game ini setelah 1. Casual, 2. Normal, 3. Veteran, 4. Elite. Penulis merasa kurang puas jika tidak memainkan suatu game dalam tingkat kesulitan yang paling tinggi :D.
Dalam level Elite, jumlah monster lebih banyak, status, skill , armor dan HP monster meningkat. Lebih sering muncul monster jenis Champion. AI juga lebih susah. Monster menyerang dengan mengepung, atau kabur, atau memanggil teman nya. Disarankan untuk TIDAK memainkan game ini dalam level Elite pertama kali karena akan menyebabkan kepedihan, kesedihan, geram, marah, sumpah serapah dan mengakibatkan mouse dan keyboard Anda rusak. DIJAMIN. :D
Game ini telah dipatch beberapa hari setelah rilis karena ada beberapa bugs dalam game. Versi yang saya mainkan saat tulisan ini dibuat adalah 1.11.53. Penulis menggunakan versi Steam.
Ada 4 kelas karakter yang bisa di dalam game ini, yaitu:
1. Embermage: "trained in the arcane arts, Embermages employ a variety of elemental spells to deadly effect". Dikutip dalam game, klas embermage menggunakan sihir elemen (api, es dan petir). Menggunakan staff/wand.
2. Berserker: "brutal and swift, Berserkers calls upon powerful beast magic to augment their deadly combat skills". Klas ini menggunakan skill melee dan dapat memanggil binatang. Menggunakan claw.
3. Engineer: "equipped with Ember-powered weapons and armor, Engineer keeps their frontier in working order". Klas melee dapat menggunakan cannon, hammer, pedang dan dapat membuat robot untuk membantu Engineer. Robot dapat menyembuhkan HP dan Mana.
4. Outlander: "versed in arcane arts and ancient pacts, Outlander wields guns and magic with equal skill". Klas range dengan pistol, shotgun, dapat memanggil roh. Ini adalah klas yang akan saya pakai dalam tip dan trik Torchlight 2 ini, namun dapat juga dipakai untuk klas lain.
Berikut beberapa tip dan trik menggunakan Outlander dalam level Elite
1. Manfaatkan range (jarak). Karena Outlander dapat menembak dalam jarak jauh, saya dapat melihat dan mempertimbangkan situasi sebelum musuh melihat saya. Walaupun ada beberapa musuh yang dapat menembak dalam jarak lebih dari setengah layar, terutama di Act 2 ke atas. Jangan khawatir, bermain di level level awal tidak begitu menakutkan karena kita bisa menaikkan skill range outlander yang bertambah setiap level sebesar 0.33m.
2. Beberapa kali saya gagal dalam meracik status dan pilihan skill yang pas untuk Outlander. Ingat, kita bermain dalam level Elite, salah sedikit berakibat kematian, dan penulis berencana untuk membawa Outlander ke dalam level Elite Hardcore, di mana pemain hanya memiliki satu nyawa. Berikut status dan skill yang menurut penulis cocok sampai saat ini, paling tidak lebih sedikit mati daripada karakter Outlander yang lain, dan setelah percobaan yang ke 3 :(.
Mari mulai. Penulis memulai game ini langsung ke level Elite, tingkat kesulitan game ke 4 atau yang paling tinggi dalam game ini setelah 1. Casual, 2. Normal, 3. Veteran, 4. Elite. Penulis merasa kurang puas jika tidak memainkan suatu game dalam tingkat kesulitan yang paling tinggi :D.
Dalam level Elite, jumlah monster lebih banyak, status, skill , armor dan HP monster meningkat. Lebih sering muncul monster jenis Champion. AI juga lebih susah. Monster menyerang dengan mengepung, atau kabur, atau memanggil teman nya. Disarankan untuk TIDAK memainkan game ini dalam level Elite pertama kali karena akan menyebabkan kepedihan, kesedihan, geram, marah, sumpah serapah dan mengakibatkan mouse dan keyboard Anda rusak. DIJAMIN. :D
Game ini telah dipatch beberapa hari setelah rilis karena ada beberapa bugs dalam game. Versi yang saya mainkan saat tulisan ini dibuat adalah 1.11.53. Penulis menggunakan versi Steam.
Ada 4 kelas karakter yang bisa di dalam game ini, yaitu:
1. Embermage: "trained in the arcane arts, Embermages employ a variety of elemental spells to deadly effect". Dikutip dalam game, klas embermage menggunakan sihir elemen (api, es dan petir). Menggunakan staff/wand.
2. Berserker: "brutal and swift, Berserkers calls upon powerful beast magic to augment their deadly combat skills". Klas ini menggunakan skill melee dan dapat memanggil binatang. Menggunakan claw.
3. Engineer: "equipped with Ember-powered weapons and armor, Engineer keeps their frontier in working order". Klas melee dapat menggunakan cannon, hammer, pedang dan dapat membuat robot untuk membantu Engineer. Robot dapat menyembuhkan HP dan Mana.
4. Outlander: "versed in arcane arts and ancient pacts, Outlander wields guns and magic with equal skill". Klas range dengan pistol, shotgun, dapat memanggil roh. Ini adalah klas yang akan saya pakai dalam tip dan trik Torchlight 2 ini, namun dapat juga dipakai untuk klas lain.
Pilihan untuk memainkan game offline (single player), online atau LAN |
Berikut beberapa tip dan trik menggunakan Outlander dalam level Elite
1. Manfaatkan range (jarak). Karena Outlander dapat menembak dalam jarak jauh, saya dapat melihat dan mempertimbangkan situasi sebelum musuh melihat saya. Walaupun ada beberapa musuh yang dapat menembak dalam jarak lebih dari setengah layar, terutama di Act 2 ke atas. Jangan khawatir, bermain di level level awal tidak begitu menakutkan karena kita bisa menaikkan skill range outlander yang bertambah setiap level sebesar 0.33m.
Tampilan status dan skill |
2. Beberapa kali saya gagal dalam meracik status dan pilihan skill yang pas untuk Outlander. Ingat, kita bermain dalam level Elite, salah sedikit berakibat kematian, dan penulis berencana untuk membawa Outlander ke dalam level Elite Hardcore, di mana pemain hanya memiliki satu nyawa. Berikut status dan skill yang menurut penulis cocok sampai saat ini, paling tidak lebih sedikit mati daripada karakter Outlander yang lain, dan setelah percobaan yang ke 3 :(.
- Status: 2-1-1-1 (artinya Strength 2, Dexterity 1, Focus 1 dan Vitality 1). Setiap naik level, karakter mendapatkan 5 point untuk digunakan. Strength meningkatkan damage dan critical damage. Berbeda di game lain di mana karakter mele menaikkan status STR dan range menaikkan status Dex untuk damage senjata nya, di sini semua kelas karakter non-magic menaikkan status Strength untuk menaikkan damage senjata nya.
- Dexterity meningkatkan critical chance dan menghindarkan status 'fumble', pinalti damage. Dex juga meningkatkan dogge change, penghindaran dari serangan musuh. Berdasarkan pengalaman penulis, status dodge kurang berguna karena setelah beberapa percobaan menaikkan status ini, pukulan monster biasa Elite tetap mudah masuk. Juga meningkatkan status ini terlalu banyak tidak akan membuat critical chance akan sering keluar, karena peningkatan status nya menggunakan perhitungan diminishing return, di mana semakin tinggi nilainya, semakin berkurang nilai gunanya. Jadi cukup 1 point di setiap kenaikan level.
- Focus meningkatkan damage magic dan Execute (dual weapon); kita dapat menembakkan pistol di saat yang bersamaan. Ingat, menembakkan, bukan menggunakan. Semua karakter dapat menggunakan 2 senjata di ke 2 tangan, tapi tidak dapat menggunakan nya secara bersamaan, harus bergantian. Magic damage perlu bagi Outlander karena dapat bersinergi dengan skill passive nya, yaitu Poison Burst dan Master Elemental.
- Vitality meningkatkan HP dan armor. Awalnya penulis mengira bahwa Vit kurang berguna untuk klas karakter range karena kita berada dalam jarak jangkauan jauh dari monster. Namun seperti yang telah disebutkan di atas, ada banyak monster yang dapat menembak lebih dari setengah layar, kira kira di atas 10m!! Dua tembakan berelemen api/poison dari monster biasa di level Elite cukup untuk merontokkan armor dan HP Outlander. Dan peningkatan HP nya lumayan daripada tidak ada sama sekali. Paling tidak kita bisa sempat bereaksi walaupun HP tinggal sedikit.
Berikut skill yang penulis pilih untuk Outlander, berurutan jika dapat dinaikkan, karena beberapa skill mensyaratkan level tertentu untuk menaikkan skill:
- Glaive Throw: skill utama Outlander, gunakan di klik kanan mouse. Menembakkan glaive dan akan memantul 1 kali ke musuh lain. Elemen poison, menghasilkan charge. Jika bar charge telah penuh, maka Outlander akan mendapatkan 10% cast speed, dodge chance, critical chance, attack speed. Memerlukan mana besar. Bawa mana poison yang banyak.
- Long Range Mastery: meningkatkan jarak tembak dan damage.
- Akimbo: meningkatkan damage dan chance untuk Execute.
- Repulsion Hex: menciptakan avatar yang akan menjauhkan monster melee. Sangat sangat berguna terutama pada saat kita dikepung banyak musuh, avatar akan "meniup" musuh yang mendekat jauh jauh. Semakin tinggi level nya, semakin cepat avatar bereaksi terhadap banyak musuh. Monster yang immune knockback akan kebal dari avatar ini.
- Master of Elements. Meningkatkan damage elemen 2% setiap level, 4% untuk poison.
- Stone Pact. Menciptakan aura di tanah, jika karakter atau ally melewati aura tersebut, maka akan mendapatkan tambahan armor dan regenerasi HP kecepatan tinggi.
- Ada beberapa skill tambahan yang sangat berguna bagi Outlander namun penulis belum memutuskan karena belum menemukan sinergi/manfaat dari skill tersebut. Poison Burst: memberikan elemen poison setiap saat pada ke 2 senjata. Namun, di level level tinggi di mana beberapa musuh kebal elemen poison, kadang skill passive ini menjadi tidak berguna. Dan juga tidak dapat bersinergi dengan skill passive ini: Shadowling Ammo: kesempatan mengubah musuh yang mati menjadi kalelawar. Posion Burst membuat musuh keracunan dan meledak, maka nya tidak cocok. Dan lagi skill Shadowling Ammo membutuhkan satu tambahan skill passive yang lain agar efektif, Death Ritual; meningkatkan damage dan durasi hidup shadwoling. Yang sayangnya, lagi lagi, penulis menggunakan skill lain yang bersinergi dengan Death Ritual, yaitu Shadowling Brute untuk memanggil monster, di mana setiap tambahan 'teman' untuk Outlander sangat berguna untuk klas lemah ini.
Manfaatkan jarak serang Outlander |
Berikut beberapa tip memainkan Outlander.
1. Manfaatkan jarak, kombo dengan skill. Selalu mulai dengan urutan kombo skill seperti ini: Repulsion Hex + Stone Pact + Glaive Throw. Skill Stone Pact dapat ditempatkan di mana saja selama ada di dalam layar. Caranya, arahkan mouse ke area yang mau kita letakkan, klik skill tersebut. Teknik ini berguna jika kita membiarkan pet menyerang sendiri, dengan demikin menghemat mana, cukup klik skill ini di tempat pet berada, maka pet akan selalu mendapatkan tambahan armor dan regenerasi HP. Manfaatkan teknik "Auto-Attack"; selalu gunakan klik kanan, karena dengan demikian, Outlander akan melakukan 'Auto-Attack', menembak dengan skill sampai mana habis, kemudian akan menembak biasa, kemudian menggunakan skill jika mana telah terisi kembali. Tentu saja teknik ini akan menimbulkan delay, karena komputer akan selalu membaca apakah tersedia mana untuk melakukan skill, jika tidak, maka tembak biasa. Penulis selalu melatih untuk menghafal berapa kali tembakan "skill" yang diperlukan sampai mana habis, lalu menggunakan shift+klik kiri. (Menekan tombol shift pada saat menembak berguna agar karakter tidak mengejar musuh, utamanya jika sedang dikepung).
2. Jika memungkinkan, incar lah musuh yang dapat melakukan skill resurrect/summon atau sejenisnya yang dapat memanggil teman teman nya, karena jika tidak dibunuh terlebih dulu, maka jumlah musuh akan semakin banyak.
3. Berikan pet skill yang berguna. Salah satu yang menurut penulis berguna ada sticky web, karena dapat menghentikan musuh sementara, malah tidak dapat menyerang si pet. Atau berikan makanan kepada pet yang dapat mengubahnya menjadi laba laba, karena laba laba memiliki skill sticky web.
4. Manfaatkan lingkungan, jarak dan ketinggian. Perhatikan gambar di bawah ini.
Ngga kena bossss :D |
Penulis dapat secara bebas menyerang salah satu bos musuh dalam game ini dari atas sementara musuh tidak dapat menyerang. Biasanya sebelum memasuki suatu area musuh, penulis selalu menganalisa area musuh dengan mencari spot spot menembak yang bagus. Salah satu nya adalah contoh di atas. Lihat betapa dekat jarak antara bos musuh dan karakter penulis, namun musuh tidak dapat memukul karakter tersebut bahkan dengan skill nya!!
Namun sayang metode ini tidak berlaku untuk semua bos monster, atau bahkan monster biasa, karena beberapa skill dapat "melewati" ketinggian, contohnya monster yang melempar bom. Beberapa area pun tidak memungkinkan untuk melakukan teknik ini karena terlalu sempit atau kecil.
versi brp yg offline gan ?
BalasHapusSaya belum pernah main versi offline bro, mungkin di kaskus bisa dicek.
HapusTips dan trik berguna yang perlu dipelajari dan dipraktekkan nih
BalasHapusSaya main offline gan,,, yang versi 1.9.5.1
BalasHapusGan buat versi 1.9.5.1 tuh kan offine ya.. terus gimana cara biar mod nya jalan??? aku udah pasang banyak mod termasuk mod synergies kok tetep ga jalan ya, padahal udah aku taruh di directory modnya...
BalasHapusmohon bantuannya
Pakai Steam ngga? Yang saya tahu pakai Steam, pada saat kita akan masuk ke dalam game, ada pilihan untuk main dengan mod atau tanpa mod, online ataupun offline. Muncul 2 pilihan, yg satu berbentuk "tombol play" untuk main tanpa mod, yg satu lagi kalau ga salah berbentuk "tombol play sama dengan" untuk main dengan mod.
BalasHapusversi yang kedua gan.
BalasHapus